Isu perselingkuhan yang menerpa rumah tangga Agnes Jennifer dan David Celement belum usai.
baru-baru ini, Agnes Jennifer membongkar fakta baru soal selingkuhan sang suami yang ia sebut Gayung Lope Pink.
Hal itu ia ungkap melalui unggahan terbarunya di akun Instagram @agnes_jennifer pada Selasa, 4 Februari 2025.
Selingkuhan Pernah Satu Hotel Saat Liburan
Gayung Lope Pink itu nguntit, kata Agnes, ia menyebut jika saat liburan bersama keluarga, sang selingkuhan menginap di hotel yang sama dengannya.
"Uwowo banget gak, sampe sebegitunya, ternyata di atap yang sama dengan gue," ucap Agnes.
Menurut informasi yang dia peroleh dari seseorang terpercaya, Gayung Lope Pink sebenarnya menginap di hotel lain bersama rombongan staf di kantor suaminya.
"Tapi dia kabur dan pindah ke hotel yang jauh biar enggak ketahuan, yaitu di hotel gue," ucapnya.
Tak percaya dengan kenekatan sang selingkuhan, Agnes pun kembali memverifikasi informasi tersebut dari seseorang.
Mengejutkan, orang tersebut ternyata mengkonfirmasi jika selingkuhan sang suami menginap di hotel yang sama dengan dirinya saat liburan di New Zeland.
"Ugah agak-agak rada gini yah, bener-bener ngintai di hotel yang sama, niat banget lo," katanya.
Dalam sebuah unggahan di TikTok, Agnes menjawab pertanyaan netizen yang mempertanyakan apakah sang suami sudah meminta maaf.
Agnes pun menyebut jika sang suami sudah meminta maaf atas perbuatannya tersebut.
Agnes juga menyebut jika sang suami sudah memutus komunikasi dengan Natasha Wijaya dan mengecam sang selingkuhan untuk tidak lagi menghubungi sang suami karena sudah diblokir.***
Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News
Posting Komentar
Posting Komentar