Soimah (Instagram @showimah)
Soimah selama ini dikenal sebagai salah satu pesinden moncer di Tanah Air.
Kesuksesannya bahkan membuat Soimah kini hidup bergelimang harta.
Kendati demikian, saat di luar dunia hiburan atau di luar syuting, Soimah adalah sosok yang sederhana.
Termasuk untuk urusan penampilan, namun gegara hal itu, Soimah mengaku sempat dicuekin pelayan toko di salah satu mall.
Dilansir dari postingan akun gosip di Instagram, Minggu (19/1/2025), beredar cuplikan video ulang saat Soimah datang menjadi bintang tamu acara FYP yang dipandu Raffi Ahmad dan Irfan Hakim.
Dan ya, di salah satu momen, Soimah menceritakan soal ia yang suka memakai baju apa adanya.
"Karena memang aslinya begitu. Aku tuh nggak mau orang itu mengganggu kebebasan aku, jadi aku merasa hidupku bebas kalau nggak syuting.
Nggak pakai makeup, kaus oblong, celana pendek tuh pakaian paling ternyaman di dunia," cerita Soimah.
Hingga singkat cerita, ada momen dimana Soimah diajak pergi ke mall dan berniat membeli tas branded di salah satu toko.
"Banyak, banyak pengalaman. Jadi waktu itu waktu aku awal-awal OKB, tapi masih penampilan ke mana-mana pakai kaus oblong dan celana pendek.
Deswita sama Rina pernah aku ajak ngemall di Jakarta, kita beli tas branded, masuk merek ini, ini, uh semua aku bayarin," ujar Soimah.
Namun saat tiba di mall, Soimah malah dicuekin oleh pelayan toko tas itu.
Alhasil, Soimah yang dipandang sebelah mata karena penampilannya langsung mengeluarkan ATM miliknya dan berniat membeli semua tas yang diincarnya.
Melihat hal itu, sang pelayan toko itu pun langsung berubah sikap dalam sekejap.
Postingan akun @pembasmi.kehaluan.reall ()
"Awalnya lihat-lihat, aku masuk nggak di-helloin, dicuekin apa.
Pelayannya jutek. Kesal, kan, terus aku bilang saja, 'Semua Mbak aku beli'.
Aku keluarin kartu ATM ada namanya, langsung disuruh masuk ke ruangan VIP," ujar Soimah.
"Nggak pernah ngitung aku (kalau belanja).
Waktu itu ya (sampai ratusan juta). Waktu OKB. Tapi sekarang mau belanja mikir-mikir," tandas Soimah.
(*)
Posting Komentar
Posting Komentar