Kondisi keluarga Ayu Ting Ting setelah kepergian Zoltan sampai sekarang masih dirundung duka.
Orang tua Ayu Ting Ting, Ayah Rozak dan Umi Kalsum masih sering menangis seakan belum bisa melepas kepergian Zoltan.
Bahkan demi menemani orang tuanya, Ayu Ting Ting sampai tidak bekerja dulu dan baru-baru ini mulai terlihat syuting.
Rayaz Zoltan Fachrizal berusia 2 bulan adalah putra kedua Syifa adik kandung Ayu Ting Ting yang meninggal dunia pada Sabtu (31/8/2024).
Zoltan meninggal dunia karena sakit dehidrasi, akibat sering muntah-muntah dan juga buang air.
Kini belum genap seminggu pasca-kepergian Zoltan, Ayu Ting Ting menceritakan kondisi keluarganya.
"Kalau Ayu pulang kerja langsung mandi terus ke atas negokin dia walaupun dia udah tidur," kata Ayu Ting Ting dalam acara Brownis Trans TV, Rabu (4/9/2024).
"Ya semuanya masih sedih juga di rumah, tapi harus tetap berjalan kita ya. Suasananya memang begitu kehilangan. Kalau ramai nggak kerasa, tapi kalau sepi baru terasa," tambah Ayu Ting Ting melansir TribunSumsel.com.
Ayu Ting Ting menyebutkan jika sejumlah barang almarhum tak boleh dipindahkan.
"Ayunan sama tempat tidurnya nggak boleh ada yang pindahin. Baju dia semua nggak ada yang boleh nyentuh, karena kita pengin dia masih ada di situ," imbuh Ayu Ting Ting sambil menangis.
Selain itu, Ayu Ting Ting juga mengungkap kondisi Ayah Rozak dan Umi Kalsum yang kini masih sedih setelah kehilangan cucu tercinta.
Hal ini membuat Ayu Ting Ting tidak mengambil job beberapa hari demi menemani ayah dan ibunya tersebut.
"Wah nangis juga enggak berhenti-berhenti. Makanya Ayu kemarin izin buat bantu nenangin mereka, kuatin mereka juga," kata Ayu Ting Ting.
Ayu Ting Ting mengaku khawatir dengan kondisi Ayah Rozak dan Umi Kalsum karena masih belum terima dengan kepergian sang cucu.
"Karena kalau semuanya nge-drop, kan kita masih banyak yang mau diurus. Kayak Sume, Bilqis masih harus diperhatiin juga," ujar Ayu Ting Ting.
"Ayu kasih luangin waktu buat kasih semangat mereka. walaupun belum bisa (lupakan keponakan)," ucap Ayu Ting Ting.
Tangis Pilu Syifa Adik Ayu Ting Ting Lepas Kepergian Bayinya di Pemakaman, Keluarga Syok (Instagram @ayting1992.fc)
Mengingat sebelumnya, Ayu Ting Ting punya adik laki-laki yang meninggal dunia, hal itu membuat kedua orang tuanya sangat terpukul dengan kepergian Zoltan.
"Karena dulu juga kan Ayu punya adik cowok begini juga, yang memang usianya enggak jauh beda sama Zoltan juga. Jadi ibu sama ayah merasa hancur pastinya, kaget," kata Ayu Ting Ting.
Selain itu, Ayu Ting Ting juga mengungkap kondisi adiknya Syifa yang awalnya kuat saat melihat Zoltan berada di ruang ICU.
"Syifa awalnya dia kuat, pas di ICU dia lihat anaknya sampe proses selangnya dicabut, infus dicabut, Ayu juga ikut menyaksikan" beber Ayu Ting Ting.
Namun tidak disangka kini baby Zoltan meninggal dunia.
"Karena cepat banget perginya, pagi bilangnya masih baik-baik aja keadaannya aman, tiba-tiba jam 10 Syifa ngirim kondisi Zoltan pucet banget, HBnya turun banget, dari situ Ayu pulang tapi gak tekejar," ucap Ayu Ting Ting.
"Kita juga sudah berusaha semaksimal mungkin," imbuh Ayu Ting Ting.
Zoltan sendiri lahir pada 7 Juli 2024 dan dimakamkan di kawasan Depok Jawa Barat.
Dari penjelasan dokter yang disampaikan Ayu Ting Ting, Zoltan drop setelah melakukan vaksin polio.
"Memang awalnya muntah-muntah gitu terus buang air gitu" ujar Ayu Ting Ting mengutip YouTube SCTV, Senin (2/9/2024) melansir Tribunnews.com.
Saat dibawa ke rumah sakit, dokter mengatakan tidak ada masalah serius pada kondisi Zoltan.
"Ya biasa ya, kita cek ke rumah sakit, dokter bilangnya 'Gak apa-apa.' Karena memang habis imunisasi juga kan, habis vaksin polio itu," terang Ayu Ting Ting.
"Dari situ gejalanya muntah terus kita bawalah ke rumah sakit, terus dokter juga bilang gak apa-apa" ujar Ayu Ting Ting.
Baby Zoltan senasib dengan adik Ayu Ting Ting, meninggal di usia 2 bulan (Instagram)
Rupanya, gejala muntah dan BAB tersebut tidak hanya sehari sehingga kondisi tersebut membuat keponakan Ayu Ting Ting dehidrasi.
"Setiap hari tuh gak berhenti ternyata, muntah terus pup juga jadi dedenya dehidrasi," lanjut Ayu Ting Ting.
Sebelum drop Zoltan melakukan vaksin polio, namun beberapa jam setelah diimunisasi, kondisi bayi itu drop.
"Hari jumat diimunisasi, sorenya drop," kata Ayu Ting Ting.
Pihak keluarga langsung membawa Zoltan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
"Sabtunya dibawa ke rumah sakit itu lagi. Ditanya sama dokter anak yang ngurusin adik dari bayi 'Gak apa-apa bu, ini mah biasa.'," ujar Ayu Ting Ting membeberkan apa kata dokter.
Penjelasan dokter sempat membuat Ayu Ting Ting dan keluarga lega.
"Ya karena kita percaya apa kata dokter terus dibilang ga apa-apa ya udah lah" terang Ayu Ting Ting.
"Saya kira muntah cuma sekali udah, ternyata enggak. Muntah bisa berkali-kali sehari, pup juga berkali-kali sehari" imbuh Ayu Ting Ting.
"Ya tapi memang sudah takdirnya Allah juga," tandas Ayu Ting Ting. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar