Umi Pipik dan Nathalie Holscher (YouTube dan Instagram @nathalieholscher)
Mantan istri dari komedian Sule, Nathalie Holscher baru-baru ini kembali menjadi sorotan.
Ya, hal ini bermula dari unggahan video Nathalie Holsher di akun Instagram pribadinya pada Kamis (22/8/2024).
Dimana pada kesempatan itu, Nathalie Holscher diketahui sedang bekerja sebagai disc jockey (DJ) di sebuah klub malam yang berada di Kota Samarinda, Kalimantan.
Dan ya, dalam salah satu videonya, tampak Nathalie Holscher mendapat saweran uang dari penonton yang mengunjungi klub tersebut.
Bahkan tak cuma dari satu orang saja namun juga dari beberapa orang yang silih berganti mendatanginya ke atas panggung.
Tak cukup sampai di situ, ada pula yang memberikan saweran berupa uang yang sudah dirangkai dan dikalungkan ke leher Nathalie Holscher.
Nathalie yang mendapat saweran itu pun tampak ramah melayani penyawer yang mendatanginya dan meminta foto.
Dimana kebanyakan penyawer ternyata perempuan meski terdapat pula laki-laki.
Namun siapa sangka, postingan dari Nathalie Holscher itu mendadak membuat netizen salfok gegara komentar dari Umi Pipik.
Yang diketahui menulis komentar santun penyemangat sembari mengingatkan Nathalie untuk tidak meninggalkan salat.
Serta memuji Nathalie yang memilih memakai pakaian lebih sopan saat menjadi DJ.
Postingan Nathalie Holscher (Instagram.com/@nathalieholscher)
"Semangat dear, yang penting sholatnya jangan ditinggal ya sayang,
Dan bajunya tetep sopan ya sehat terus @nathalieholscher," komentar Umi Pipik.
Melihat hal itu, Nathalie Holscher pun langsung membalasnya.
"@_ummi_pipik_ selalu ummi .. doain di beri kesehatan jasmani rohani," tulis Nathalie Holscher.
Postingan Nathalie Holscher (Instagram.com/@nathalieholscher)
Sekedar informasi, Nathalie Holscher memang diketahui menjadi mualaf dan sempat memakai hijab sebelum akhirnya melepaskan lagi.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar dari netizen.
"Perubahan sngat drastis ya bund, dari yg dulu terkenal ratu amer skrg menjadi dj yg cukup lumayan sopan, semangat bund," komentar @mar***.
"Cara mereka ngasih sawer juga sopan banget ya gK d tawur²in langsung d kasih ke tangan nya sambil salaman," tulis @wik***.
"@_ummi_pipik_ tdk slh mengidolakan ummi pipik dr dlu, dia tdk prnh menjudge org, sllu ngrangkul, pesan moralnya jgn sk menjudge org dgn pkrjaan/keahlian/pakaiannya krna kita tdk prnh tau manusia mna yg bnyk brmnfaat bagi umat," tambah @ale***.
"@_ummi_pipik_ masya Allah ummi adem bacanya," tulis @rod***.
(*)
Posting Komentar
Posting Komentar