Nikita Mirzani diketahui sempat menjalin asmara dengan ajudan presiden terpilih Prabowo Subianto, yakni Rizky Irmansyah. Namun belum genap setengah tahun jalinan keduanya kandas di tengah jalan. Isu kekerasan yang diterima Nikita Mirzani selama menjalani hubungan dengan Rizky Irmansyah juga ramai dibahas pasca kandasnya jalinan di antara keduanya.
Kini yang terbaru, Nikita Mirzani secara blak-blakan mengungkap sosok mantan kekasihnya. Di hadapan Fadi Iskandar, Nikita Mirzani mengungkap bahwa saat berpacaran dengannya, Rizky Irmansyah juga menjalain asmara dengan wanita lain. Scroll lebih lanjut ya.
Namun saat itu, Nikita mengaku tak masalah. Sebab dia sadar bahwa kebanyakan pria akan melakukan hal tersebut demi mencari sosok wanita yang terbaik.
"Gue taulah, gue denger-denger kalau dia ada cewek lain, tapi di pacarin serius juga. Buat gue itu enggak masalah. Kalau pria belum berumah tangga. Dia punya pacar 1,2,3 orang for me it's fine karena dari akan mencari yang terbaik dari yang terbaik, betul dong ya?," kata Nikita Mirzani dikutip dari tayangan YouTube Fadi Iskandar.
Nikita mengaku kecewa lantaran meski sang mantan juga menjalin asmara dengan wanita lain. Sang mantan kekasih juga ternyata suka 'jajan' perempuan.
"Tapi kalau lo udah punya pacar lebih dari 2 tapi masih suka jajan, bayar perempuan ngapain? Gue enggak masalah kalau dia ada cewek lain, yang penting cewek itu bener, enggak dibayar. Lo ngapain sih bayar-bayar cewek mulu, kan lo udah punya nih. Masa lo enggak cukup," sambungnya.
Nikita Mirzani Photo : IG @nikitamirzanimawardi_172
Nikita juga kembali bercerita saat dia menerima banyak pesan di instagram dari sejumlah wanita pasca putus dari ajudan Prabowo Subianto tersebut. Dia menyebut banyak orang yang mengirimkannya pesan dan bukti tentang perilaku mantan kekasihnya itu.
"Dia lucunya waktu gue putus sama dia banyak banget DM dan DM itu bukan katanya-katanya, ngirimin bukti semua bukti di chat sama dia. Jadi dia cap cip cup kalau di ig, enggak follow ini di IG. Dia kan suka sama perempuan yang payudaranya besar, jadi kalau di explore ada cewek yang menarik tuh sama dia templatenya sama 'hi apa kabar' awalnya gitu," kata dia.
Nikita menjelaskan nantinya jika mendapat respons dari sosok wanita tersebut. Sang mantan kekasih akan mengajak wanita tersebut menghabiskan waktu bersama di apartemen miliknya.
Nikita Mirzani Photo : IG @nikitamirzanimawardi_172
"Semua perempuan yang di dm sama dia tuh ngirim semua ke gue. Nanti kalau di ladenin 'aku mau wasting time sama kamu di apartemen aku'. belum pernah ketemu ngajakin wasting time itu apa penyakitnya apa?," kata Nikita.
Niki mengaku saat menerima dm dan bukti-bukti itu dari sejumlah wanita lain. Dia mengaku tidak marah melainkan hanya tertawa melihat aksi sang mantan kekasih.
"Ini sumpah ya gue sampai bacanya ketawa. Kok ada ya cowok enggak pernah ketemu cap cip cup di ig ngomong 'hi apa kabar aku kangen' itu sakit apa, itu penyakitnya apa?," ujarnya. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar