Penyanyi muda Betrand Peto yang juga merupakan anak angkat Ruben Onsu belakangan mengurai kejujuran.
Selama dibesarkan oleh Ruben Onsu dan Sarwendah, ternyata Betrand Peto punya kebiasaan yang tak disukai Ruben.
Ayah angkatnya yang merupakan seorang presenter dan artis terkenal itu tak menyukai satu perilaku anak angkatnya.
Meskipun keduanya tampak sangat akrab di berbagai kesempatan, Ruben Onsu ternyata tetap memiliki ketidakcocokan dengan sang anak.
Betrand Peto menceritakannya setelah bertahun-tahun tinggal dan hidup bersama keluarga The Onsu.
Betrand Peto akui ada satu perilakunya yang tak disukai Ruben Onsu saat di rumah.
Ternyata hal itu berkaitan dengan hobi Betrand Peto yang tak disukai Ruben Onsu.
Betrand Peto mengungkapkan salah satu kebiasaannya di rumah yang tidak disukai oleh Ruben Onsu.
Perilaku putra angkat Sarwendah ini berkaitan dengan hobinya sejak masih tinggal di NTT.
Padahal diakui kakak angkat Thalia Onsu hobinya itu merupakan hal yang paling ia senangi.
Perilaku itu ternyata adalah hobi Onyo memelihara binatang di rumah.
Betrand Peto sibuk dengan hobinya yang baru, yaitu memelihara ayam.
Tetapi ternyata, sahabat Raffi Ahmad tidak menyukai kegiatan anaknya tersebut.
Ruben Onsu akhirnya hanya meminta agar Onyo fokus belajar dan menimba ilmu saja.
Betrand Peto Ogah Pulang ke NTT Meski Ruben Onsu dan Sarwendah Cerai, Minta Maaf ke Orangtua Kandung (Instagram Betrand Peto)
Sebenarnya, memelihara ayam sudah menjadi hobinya sejak kecil.
Kini, Betrand kembali menekuni hobi tersebut.
Dia meminta izin kepada Sarwendah Tan dan Ruben Onsu untuk membuat kandang ayam di rumah.
“Waktu itu aku tunggu-tunggu kandang ayam. Kenapa kandang ayam? Karena aku suka ayam. Hobiku dari dulu memang pelihara ayam, selain jualan kue dan bermain bola,” kata Betrand.
Namun demikian, Betrand menjelaskan bahwa sang ayah, Ruben Onsu, tidak terlalu menyukai ayam.
Namun, dia tetap melanjutkan hobinya itu dengan izin dari suami Sarwendah.
“Kalau ayah sih sebenarnya tidak terlalu suka dengan hobi ayam, lebih suka bisnis geprek bensu. Tapi aku sudah minta izin terlebih dahulu untuk memelihara ayam sebagai hobi di rumah,” jelas Betrand.
“Aku lebih suka merawat ayam dari kecil. Aku beli yang kecil-kecil, lalu merawatnya hingga mereka dewasa. Proses ini sangat menyenangkan bagiku,” tambahnya.
Meskipun begitu, Betrand mengaku tidak ada larangan khusus dari Ruben Onsu.
“Tidak ada larangan sih, tapi Ko Ruben mengingatkan agar aku tetap fokus pada karya dan sekolah ketika ada syuting,” pungkasnya.
Dengan kegiatan barunya ini, Betrand Peto berharap bisa menikmati waktu luangnya sambil menyalurkan hobinya terhadap hewan peliharaan.
Saat ini, rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah masih menjadi sorotan.
Ruben Onsu secara khusus memberikan pesan untuk Betrand Peto.
Setelah kabar perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah, nasib Betrand Peto atau Onyo kian menjadi sorotan.
Benarkah Onyo nantinya akan dipulangkan ke NTT?
Jordi Onsu ngamuk soal hal tersebut.
Presenter Ruben Onsu berikan pesan khusus kepada anak angkatnya, Betrand Peto seusai kabar perceraian dengan Sarwendah.
Presenter Ruben Onsu meminta agar Betrand Peto menjadi sosok lelaki yang kuat.
Hal tersebut diungkap oleh akun Instagram @fujianlover dikutip pada Minggu (16/6/2024).
Pada video yang beredar, awalnya Ruben menitipkan pesan kepada tiga anaknya.
"Untuk Onyo, Thania, Thalia, terima kasih sudah menjadi anak ayah dan juga bunda yang baik dan pintar. Terima kasih sudah selalu memberikan penghiburan untuk ayah bunda," tutur Ruben Onsu.
Secara khusus, Ruben berujar kepada anak angkatnya yang disapa Onyo tersebut untuk lebih kuat.
"Onyo khususnya sebagai anak laki-laki harus lebih kuat ya. Jadi ayah mengajarkan banyak untuk Onyo menjadi laki-laki yang kuat," ujar Ruben Onsu sambil menangis.
"Jadi ketika kita jatuh bangkit lagi, jatuh bangkit lagi. Selama kita mau ada usaha pasti ada jalannya," tandasnya.
Sebagaimana diketahui, Ruben mengunggat cerai Sarwendah pada 11 Juni 2024 lalu.
Sementara itu, agenda mediasi keduanya bakal digelar pada 9 Juli 2024 mendatang.
Jordi Onsu Ngamuk Betrand Peto Diminta Pulang ke NTT, 'Ini Manusia, Bukan Ayam'
Jordi Onsu ngamuk setelah keponakannya, Betrand Peto atau Onyo diminta netizen pulang kampung ke NTT.
Adik Ruben Onsu itu menegaskan Betrand Peto bukan anak ayam yang bisa dipulangkan begitu saja setelah dibesarkan Ruben Onsu dan Sarwendah.
"Eh ini anak manusia, bukan anak ayam lho. Betrand anak manusia, kami cinta, sayang, mengasihi dia. Aku marah sekali kalau lihat komentar 'pulangin aja Onyo', memang dia anak ayam?" kata Jordi Onsu emosi saat ditemui di Bandara Soekarno-Hatta, Minggu (16/6/2024).
Diketahui, Betrand Peto atau Onyo ramai diminta netizen untuk pulang ke kampung halamannya di NTT.
Pasalnya, netizen menuding Betrand Peto menjadi penyebab dari perceraian Sarwendah dengan Ruben Onsu.
Mengenai komentar netizen tersebut, paman Betrand Peto yang bernama Jordi Onsu bereaksi keras.
Adik Ruben Onsu merasa marah karena Betrand Peto mendapatkan perlakuan buruk dari warganet.
Padahal kata, Jordi, keluarga Onsu begitu menyayangi Betrand meski bukan anak kandung Ruben dan Sarwendah.
"Seorang anak ayam aja kalau sudah lama dipelihara, mau dipulangin lagi? Nggak. Aku marah banget lho, dia manusia," tambahnya.
Jordi mengungkapkan sejak ada kabar miring dengan Sarwendah, Betrand Peto mulai kesulitan dalam bergaul dengan temannya.
"Onyo manusia juga, dia punya hati dan perasaan, dia bisa nangis dan baca. Gimana susahnya Onyo bisa bergaul sama teman-temannya yang bisa baca berita, Onyo perlu diperhatikan," tutur Jordi.
"Ketiga anak Ruben ada psikolog masing-masing, karena omongan netizen yang menurutku, nggak usah komentar kalau mau komentar jelek," imbuhnya.
Lebih lanjut, Jordi Onsu kembali menegaskan bahwa Betrand Peto sudah menjadi bagian keluarga Onsu.
Thalia dan Thania Onsu juga disebut begitu menyayangi Betrand.
Nikita Mirzani Kena Semprot Ivan Gunawan
Baru-baru ini Nikita Mirzani didapuk jadi host di acara talkshow Brownis.
Ia jadi host acara itu untuk menggantikan Ayu Ting Ting yang sedang liburan ke Amerika.
Tak hanya Ayu, Ruben pun tengah absen lantaran sedang ke Korea.
Alhasil, Nikita Mirzani diplot sebagai host pengganti mendampingi Wendi Cagur dan Ivan Gunawan.
Namun siapa sangka, ada aksi mengejutkan saat Nikita sedang menjadi host.
Pasalnya, ia tetiba diperingatkan oleh Ivan Gunawan saat tengah memandu acara.
Awalnya, Nikita, Wendy dan Ivan mengobrol seperti biasanya.
"Ayu masih di Amerika, Ruben masih di Korea ya," kata Ivan Gunawan kepada penonton yang dilansir dari postingan akun TikTok, @yuda1912, baru-baru ini.
Nikita Mirzani lantas menyentil Ivan Gunawan dan Wendi Cagur yang tak ikut berlibur dan mengambil cuti.
"Kok Igun sama Wendy nggak pergi sih?," tanya Niki.
"Ya bubar acaranya," jawab Wendi.
Ivan Gunawan lantas mengungkap alasan Ruben Onsu mengambil cuti.
"Soalnya kalau Ruben nih dari dulu, dari kita udah liburan ke mana-mana, dia nggak libur. Soalnya dia kan kalau izin dia berat. Karena dia sama khodam-khodam studio nempel," ucap pria yang akrab disapa Igun tersebut.
Nikita Mirzani pun tak sengaja membahas Ruben yang kini sedang proses cerai dengan Sarwendah.
"Ruben sekalian healing kan lagi proses perceraian kan?," ujar Nikita Mirzani.
Mendengar hal itu, Ivan Gunawan pun kaget.
"Mulutnya," kata Igun.
Igun meminta agar Nikita tak membahas hal itu di layar kaca.
"Oh nggak boleh? Kan ada di berita kan?," ujar Nikmir.
Diakui Igun, sejak berita itu ramai, ia tak pernah membahas hal itu apalagi di depan Ruben.
"Ya kita di sini nggak pernah bahas, parah banget," kata Igun.
Merasa tak tahu, Nikita pun langsung meminta maaf.
"Kita aja mau negur takut. Kita nggak pernah ngomong detail. Kita cuma ngomong 'lagi rame'," ungkap Wendi.
Diungkap Igun, ia sebenarnya penasaran namun harus menahan perkataanya agar tak menyinggung Ruben. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar