Terbaru, Ayu Ting Ting yang batal nikah dengan TNI Lettu Fardhana diramal Hard Gumay bakal berjodoh dengan politisi sekaligus pengusaha.
Menurut Hard Gumay pula, Ayu Ting Ting akan bertemu jodohnya tersebut pada tahun depan atau 2025.
“Tahun depan, tahun 2025, Ayu Ting Ting bakal ketemu kok sama laki-laki (terkait jodoh),” kata Hard Gumay saat menjadi bintang tamu acara Rumpi No Secret, Minggu (7/7/2024).
Lantas apa lagi ciri-cirinya menurut Hard Gumay?
Menurut Hard Gumay, calon suami Ayu Ting Ting yang selanjutnya berasal dari dunia politik dan berprofesi sebagai pengusaha.
“Bukan dari dunia selebritis, bukan dari dunia mmiliter,” kata Hard Gumay.
“Dia pengusaha, bergelut di pemerintahan, politik,” katanya.
Sambil memejamkan mata seolah tahu betul siapa jodoh Ayu Ting Ting ke depannya, Hard Gumay menyampaikan ciri-ciri fisik sang lelaki yang disebut akan menjadi tambatan hati sang biduan.
“Besar, tinggi 175 cm, rambut cepak tipis, gemuk, pipi chubby, alis tebal dan berwibawa,” kata Hard Gumay. (*)
Seperti diketahui, Ayu Ting Ting sudah dua kali gagal nikah meski semua rencana sudah matang .
Calon suami Ayu Ting Ting yang pertama bernama Adit Jayusman adalah seorang pengusaha.
Lalu, calon suami Ayu Ting Ting yang kedua adalah Lettu Muhammad Fardhana berlatar belakang militer.
Dia, Ayu Ting Ting kembali gagal menikah untuk yang kedua kalinya.
Ayu Ting Ting dan Lettu Muhammad Fardhana memutuskan hubungan pada akhir Juni 2024 lalu, usai menjalani pertunangan.
Disebutkan Ayu Ting Ting, hubungan mereka disudahi melalui kesepakatan bersama.
Sederet barang dan makanan yang menjadi hantaran saat proses pertunangan juga sudah dikembalikan oleh Ayu Ting Ting kepada ibu sambung Lettu Fardhana .
Kini, Ayu Ting Ting kembali sendiri, namun menurut paranormal Hard Gumay, kesendirian Ayu Ting Ting tak akan berlangsung lama.
Sang Penyanyi Dangdut disebut akan berjodoh denhgan sosok politisi ini .
Becandaan Usai Batal Nikah
Sementara itu, Pedangdut Ayu Ting Ting keceplosan curhat ke temannya, Wendi Cagur soal cowok tak modal.
Momen tersebut terekam di dalam acara komedi yang diisi oleh Ayu dan Wendi.
Dalam tayangan itu, Wendi beradu akting dengan sang biduan dan berperan sebagai suami istri.
Di sana, Wendi meminta Ayu untuk menjual perhiasan guna membayar utang.
Kendati begitu, pelantun lagu Sambalado ini menolak.
"Elu sebagai laki usaha bang, jangan cuma mau enaknya doang, giliran malam Jumat pulang cepat lu," kata Ayu Ting Ting di acara BTS dikutip Senin (8/7/2024).
Mendapatkan penolakan, komedian berkepala plontos itu lantas bertanya soal laki-laki yang meminjam uang pasangan.
"Kita kan pasangan, memang nggak boleh apa gue minjam duit lu?" tanya Wendi Cagur.
Siapa sangka, pertanyaan tersebut justru membuat Ayu Ting Ting meradang.
Ia tampak begitu emosi ketika membalas ucapan temannya.
"Nggak boleh bang. Lu bilang apa? Lu sebagai laki-laki mau minjam duit gue? Harga diri lu di mana sebagai laki-laki? Malu bang, malu!" ucap Ayu dengan nada emosi.
"Gembel aja nggak berani minjam duit pasangannya, lu berani," lanjutnya sambil agak berteriak.
Melihat reaksi sang pedangdut, Wendi kemudian mengingatkan Ayu Ting Ting bahwa dirinya hanya berakting.
"Neng, abang kan tadi akting, kok lu serius ngomongnya? Kelihatan banget emosi lu," ujar Wendi. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar