Bocor curhatan Nisya Ahmad setelah melayangkan gugatan cerai ke Andika Rosadi, aib rumah tangga dibahas, ini penyebabnya.
Teka-teki hancurnya pernikahan Nisya Ahmad dan Andika Rosadi yang telah dibangun selama 15 tahun menjadi sorotan publik.
Banyak netizen yang kaget dengan keputusan Nisya Ahmad menggugat cerai suaminya.
Apalagi selama ini rumah tangga mereka terkesan adem ayem.
Setelah kabar gugatan perceraiannya diketahui publik, Nisya Ahmad mengunggah sebuah doa lewat akun sosmednya.
Dikutip dari akun Instagramnya, Nisya Ahmad memposting ulang doa penenang hati.
"Doa penenang hati.
Allahumma inni audzubika minal hammi wal hazan.
Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kebingunan dan kesedihan," bunyi unggahan Nisya Ahmad.
Hingga berita ini diturunkan, baik Nisya Ahmad maupun Andika Rosadi belum buka suara mengenai kabar miring rumah tangga mereka.
Curhatan Nisya Ahmad setelah gugat cerai Andika Rosadi (Instagram)
Sementara itu, dikutip dari YouTube MOP Channel, Kamis (1/8/2024), humas PA Jakarta Selatan, Taslimah mengatakan sidang mediasi antara Nisya Ahmad dan Andika Rosadi telah digelar.
Hanya saja mediasi tersebut tidak membuahkan hasil.
"Karena (mediasi) tidak ada lanjut, berarti gagal," kata Taslimah.
Atas hal itu, Nisya Ahmad dan Andika Rosadi pun sepakat mengakhiri pernikahan yang telah dibina selama 15 tahun tersebut.
"Penggugat (Nisya) meminta dikabulkan gugatannya untuk berpisah," sambungnya.
Menurut keterangan Humas PA Jaksel, pelantun lagu Di Seluruh Dunia tersebut tidak meminta hak asuh anak maupun harta gana-gini dalam isi gugatannya.
"Tidak ada (gono-gini dan hak asuh)," bebernya.
Namun pihak PA Jaksel berharap baik Nisya Ahmad maupun Andika Rosadi bisa hadir dalam agenda pembuktian sidang perceraian keduanya yang akan digelar pada hari ini, Kamis (1/8/2024).
"Kalau pembuktian diperintahkan keduanya itu untuk hadir."
"Baik pembuktian secara tertulis atau saksi atau keterangan keluarga kan nanti ada konfirmasi dari para pihak."
"Karena membutuhkan konfirmasi, maka para pihak yang bersangkutan para prinsipal itu diharapkan, diwajibkan untuk hadir," urainya.
Lebih lanjut, Taslimah menyebut soal penyebab perceraian lantaran ada permasalahan diantara keduanya.
Bahas aib rumah tangga Nisya Ahmad, pihak Pengadilan Agama Jaksel, tidak mau membeberkan masalah ke publik.
Hal ini dikarenakan sidang tersebut digelar tertutup untuk umum.
"Ada alasannya, karena sidang ini tertutup untuk umum, ada alasan yang gak bisa kami sampaikan karena ini bersifat tertutup untuk umum," imbuhnya
Andika Abdillah Soeria Sapardi Rosadiresmi menikahi adik Raffi Ahmad, Nisya pada 31 Januari 2009.
Dari pernikahan tersebut, Andika dan Nisya dikaruniai 3 orang anak bernama Mikaela Atqia Rosadi, Aeshya Balqes Rosadi dan Munawar At Thareeq Gibran Rosadi.
Selama belasan tahun menjalani bahtera rumah tangga, sosok Andika Rosadi sangat jarang tersorot kamera meski keluarga iparnya merupakan seorang selebritis beken di Tanah Air.
Lantaran jarang disorot kamera, Andika Rosadi kerap dituduh sebagai pengangguran.
Tak mau tinggal diam, Andika pun sempat mebeberkan siapa sosok dirinya dan pekerjaannya selama ini.
Sosok ternyata Andika Rosadi bukanlah sosok yang sembarangan.
Walaupun tidak berkecimpung di dunia hiburan, Andika Rosadi memiliki sebuah jabatan yang mentereng.
Suami Nisya Ahmad tersebut dikenal memiliki sebuah rumah produksi film (PH) dan memiliki usaha tambang di salah satu daerah Jawa Barat.
Bahkan diketahui Andhika Rosadi memiliki saham di sebuah restoran Jepang yang berada di daerah Bandung.
Andika juga dikenal sebagai seorang produser, fotographer serta videografer yang bisa dilihat di akun Instagramnya.
Selain itu Andika Rosadi dan Nisya Ahmad terpaut umur 6 tahun saat menikah.
Dia menikah ketika berumur 25 tahun sementara Nisya Ahmad saat itu masih berusia 19 tahun.
Pernikahan mereka berlangsung pada tanggal 31 Januari 2009. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar