infoselebb.my.id: 13 Hari Dirawat di Rumah Sakit, Kondisi Terbaru Sonny Septian Diungkap Fairuz A Rafiq - LESTI BILLAR

13 Hari Dirawat di Rumah Sakit, Kondisi Terbaru Sonny Septian Diungkap Fairuz A Rafiq

Posting Komentar

Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq [Instagram/@fairuzarafiq]


Sonny Septian masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit karena mengalami penyempitan pembuluh darah.


Sebuah video mengharukan sang anak sambung, King Faaz melantunkan salawat di samping Sonny Septian yang terbaring tak sadarkan diri dibagikan Fairuz A Rafiq.


Kini kondisi Sonny Septian pun dibeberkan Fairuz A Rafiq melalui akun Instagramnya.


Sang aktor kini sudah bisa duduk meski terlihat masih pucat dan lemas. Fairuz A Rafiq tak sedikit meninggalkan suaminya dan selalu mendampingi.


Sebuah kata-kata untuk menyemangati suami dan dirinya sendiri dituliskan melengkapi potretnya ketika memeluk Sonny Septian di ranjang rumah sakit.


"MasyaAllah tabarakAllah. 13 hari di sini. Allah jaga kamu. Allah sayang kamu. Allah kasih kita kekuatan. Allah yang sembuhkan kamu bie @sonnyseptian amin yaa rabb," tulis perempuan 38 tahun ini.


"Aku akan selalu di samping kamu selamanya kita menua bersama sampai surganya Allah. Cintaku yang begitu besar kepada Allah yang membawaku ada di samping kamu penuh kekuatan," sambungnya lagi.


Fairuz A Rafiq berdoa agar suaminya bisa segera sembuh. Tak lupa, dia juga menguatkan Sonny Septian.


"Bahagia aku bisa lihat kamu semakin membaik hadiah terbesar yang Allah kasih buat kita," kata Fairuz A Rafiq.


"Yuk sayang semangat yah sembuh. Semua prosesnya kita lalui dan kita bisa karena Allah," lanjutnya.


Postingan Fairuz A Rafiq yang mengabarkan kondisi terbaru Sonny Septian banjir doa dari sahabat artis dan netizen lain.


"Cepet sembuh ya Sonny, semoga diberi kesabaran Fairuz sayang," komentar netizen.


"Semoga cepat pulih kembali kesehatan suaminya ya mbak. Amin," sahut netizen lain.


"Semoga lekas sembuh kak @sonnyseptian, doa yang terbaik untuk kakak dan keluarga," timpal lainnya.


Sebelumnya, Sonny Septian dilarikan ke rumah sakit karena diduga keracunan makanan.


Namun setelah diperiksa lebih lanjut, dia mengalami penyempitan pembuluh darah di otak.


Keluhan rasa sakit pada kepalanya sudah dirasakan satu tahun belakangan ini. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter